hari/tanggal : Selasa, 23 Agustus 2022
kelas : 4b
mata pelajaran : Ulangan harian dan tema 2 sub 2 pb 1
1. Sapaan
Good Morning anak sholeh dan sholehah kelas 4b 😊
How are you today ? semoga selalu diberikan kesehatan dan kesempatan belajar sehingga ilmunya barokah.
2. Apersepsi
Kemarin,
kita sudah menyelesaikan materi tema 2 sub tema 1 diantaranya materi materi energi matahari dan sumber daya alam.
hari ini kita akan mengadakan Penilaian Harian Tema 2 Subtema 1.
kemudian akan dilanjutkan dengan tema 2 Subtema 2 pb 1 .
disimak baik-baik materinya yaaa sayang
3. Tujuan Pembelajaran Hari ini
Hari ini kita akan mempelajari tema 2 sub 2 pembelajaran 1 . setelah mempelajari materi hari ini siswa diharapkan mampu:
a. membuat teks petunjuk penggunaan suatu barang elektronik (B.Indonesia)
b. menentukan perubahan energi yang terjadi pada barang elektronik (IPA)
4. Materi ajar
Teks petunjuk adalah sebuah teks yang memberikan arahan dalam melakukan sesuatu agar tujuan yang diharapkan dapat tercapai.Contoh:
Petunjuk penggunaan blender:
- Kabel blender dipasangkan ke dalam saklar listrik
- Masukkan bahan-bahan yang ingin dihaluskan/ dihancurkan ke dalam wadah blender
- Letakkan wadah blender di kaki blender
- Blender ditutup dengan rapat menggunakan tutupnya
- Blender dinyalakan dengan menekan tombol, sesuaikan dengan kecepatan putar yang diinginkan
- Setelah bahan makanan telah halus sesuai dengan yang diinginkan, matikan blender
- Tuang makanan yang telah halus ke wadah lain
- Kabel blender dilepaskan dari saklar listrik
- Wadah dan pisau blender dicuci menggunakan air dan sabun
- Hati-hati saat mencuci pisau! Pisau tajam dan dapat menyayat kulit tangan
- Blender disimpan di tempat yang aman
Perubahan energi sering kali kita jumpai dalam kehidupan sehari-hari. Tanpa disadari, keberadaan energi tersebut mendukung kelangsungan hidup.
Contoh Perubahan Enrgi
5. Evaluasi
siswa mengerjakan Buku Penilaian (Bupena ) yang diberikan guru
6. Penutup
Demikian pembelajaran hari ini semoga bermanfaat dan dapat dipahami. selalu laksanakan sholat 5 waktu dan jangan lupa bersodaqoh .
Tidak ada komentar:
Posting Komentar